Moncer, Maharani Puspita Dewi Sabet 2 Medali Harumkan SMP Mutual Dalam Ajang Piala DPRD Kota Magelang
Foto : Maharani Puspita Dewi (siswa kelas VIII SMP Mutual) yang menjuarai lomba Taekwondo Piala DPRD Kota Magelang 2025
SURYAWARTA.COM-Magelang Kejuaraan Taekwondo DPRD Kota Magelang tahun 2025 menyisakan kenangan indah bagi Maharani Puspita Dewi. Atlit asal SMP Muhammadiyah 1 Alternatif (Mutual) Kota Magelang ini mampu membawa pulang 2 medali sekaligus. Tentu ini tidak lepas dari jerih payahnya dalam berjuang dan terus berlatih.
Siswa yang akrab dipanggil Maharani ini membawa pulang medali emas kategori Kyorogy U33 dan medali perunggu kategori Cadet U33 putri.
Saat ditemui, Maharani menyampaikan bahwa lomba ini ia raih saat liburan. Dirinya juga menyampaikan bahwa selama liburan, dirinya semakin giat berlatih.
“Selama liburan, saya justru giat berlatih. Selain mengisi waktu luang juga menyiapkan pertandingan ini”, ceritanya saat ditemui awal masuk sekolah, Senin (5/1).
Siswa yang tinggal di Candimulyo ini juga menjelaskan bahwa dari hobi yang ia tekuni ini sudah banyak menghasilkan prestasi. Tidak hanya sebagai ruang eksplorasi potensi, namun menjadi ruang prestasi yang ia tunjukkan kepada orang tuanya.
Ahmad Haryanto selaku kepala SMP Mutual saat dilapori oleh tim talenta menyambut bahagia. Menurutnya, awal masuk semester 2 sudah mengumpulkan prestasi. Semoga nanti dapat disusul oleh prestasi lainnya dari para siswa.
“Maharani ini siswa yang tidak banyak bicara. Namun prestasinya sudah banyak yang dia torehkan dan menambah capaian prestasi sekolah”, ucapnya.
Dirinya juga terus mendorong untuk seluruh tim selalu berkolaborasi. Semua tim sesuai bidangnya ini akan menguatkan citra sekolah. Secara tidak sadar, ini menjadi ruang promosi.
“Kita punya target untuk saat ini prestasi SMP Mutual berdasarkan Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) Kemendikbud RI masih diperingkat 3, semoga bisak naik untuk menuju peringkat 1 Se Indonesia”, pintanya.
Kontributor : Fury Fariansyah

0 Response to "Moncer, Maharani Puspita Dewi Sabet 2 Medali Harumkan SMP Mutual Dalam Ajang Piala DPRD Kota Magelang"
Post a Comment