-->

Feat

Lazismu Dan MDMC Kota Magelang Bersinergi Dengan Muslimat Windusari Adakan Kegiatan Trauma Healling Pasca Angin Puting Beliung

Foto : Dr. Riana Mashar, MSi memberikan terapi dan materi pada ibu-ibu Muslimat NU yang menjadi peserta trauma healling.
SURYAWARTA.COM-Magelang Bencana angin puting beliung yang melanda Desa Girimulyo Kecamatan Windusari Kab Magelang (30/11) beberapa waktu yang lalu secara material sudah selesai. Rumah-rumah warga tepatnya di dusun Cepogo yang rusak sudah selesai untuk diperbaiki. Namun, kondisi psikis masyarakat masih menyisakan trauma. Hal ini senada disampaikan oleh Tri Sulasmi selaku Ketua Ranting Muslimat Nahdlatul Ulama Girimulyo Windusari saat kegiatan trauma healling bersama Lembaga Amil Zakat Infaq Sodaqoh Muhammadiyah (Lazismu) dan Muhammadiyah Disester Management Center(MDMC) di salah satu rumah warga didusun Cepogo, Jumat (20/12/19).

Sulasmi mengatakan bahwa pasca bencana angin puting beliung tersebut masyarakat dusun Cepogo khususnya ibu-ibu masih merasakan trauma jika datang mendung dan hujan. Mereka masih was-was dan takut kejadian serupa terulang kembali.
Foto (Sumber ; Lazismu Kota Magelang)

"Ibu-ibu masih trauma. Bahkan, kalau ada hujan mereka ada yang ketakutan dan tak berani dirumah", ucapnya.

Selain itu, Sulasmi juga mengucapkan terimakasih kepada Lazismu dan MDMC Kota Magelang atas kesempatan berbagi bersama ibu-ibu Muslimat Cepogo Windusari.

H. Solichin, S. Ag selaku Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Magelang mengapresiasi atas gerakan yang dilakukan oleh Lazismu dan MDMC. Dirinya berharap Lazismu dapat terus bermanfaat dan menjadi garda depan dalam keumatan. 

"Indahnya bersinergi dan berbagi untuk negeri, merajut dan merekatkan silaturrahmi. Kasih dan peduli harus digalang dan dibangun terus sebagai bukti iman sejati yang kita miliki. Lazismu harus mampu mensejahterakan dan mewujudkan Islam rahmatan lil'alamin", ucapnya.

Dalam serangkaian acara trauma healling tersebut juga ada kegiatan bakti sosial dalam bentuk paket sembako yang diberikan kepada masyarakat tidak mampu di dusun Cepogo.
Foto : Abdul (memakai rompi Oren) salah satu Amil Lazismu menyerahkan bantuan simbolis paket sembako di posko
"Alhamdulillah, acara berjalan lancar dan kegiatan disambut positif. Masyarakat juga berterima kasih atas terapi yang diberikan oleh narasumber yaitu Dr. Riana Mashar, M.Si yang memang menurutnya sangat bermanfaat", kata Andi Triyanto, M.Si saat diwawancarai oleh redaksi Suryawarta.Com.

Dalam pungkasnya, Andi juga menyampaikan terimakasihnya kepada MDMC Kota Magelang yang telah mendampingi mulai dari assessment sampai kegiatan pasca bencana.

"Ini adalah bukti bahwa one Muhammadiyah one Respon telah dilaksanakan. Mulai dari relawan, Lazismu, termasuk Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Windusari juga kita ajak koordinasi. Termasuk paket sembako, itu hasil penggalangan dana siswa SD Mutual 2", pungkasnya.(mgl/fur)

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Lazismu Dan MDMC Kota Magelang Bersinergi Dengan Muslimat Windusari Adakan Kegiatan Trauma Healling Pasca Angin Puting Beliung"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel