-->

Feat

Milad IMM Ke-56 : Korkom IMM UMMagelang Adakan Tabligh Akbar Bersama Syekh Ali Jabir

Sumber ; Medkom IMM Magelang
SURYAWARTA.COM-Magelang Dalam Rangka Semarak Milad Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah yang ke-56, Koordinator Komisariat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (Korkom IMM) Universitas Muhammadiyah Magelang adakan tabligh akbar dengan tema “Menata Hati dengan Cahaya Al-Quran” di masjid Manarul Ilmi kampus 2 UMMagelang Jl.Mayjend Bambang Soegeng km 5 Mertoyuudan Magelang, Rabu (11/3).

Acara ini berjalan dengan khidmat yang dihadiri sebanyak 300 jamaah terdiri dari mahasiswa, dosen dan karyawan serta masyarakat sekitar.

Immawan Triyo Widi selaku ketua korkom menuturkan bahwa tabligh akbar ini merupakan salah satu rangkaian agenda semarak milad yang dilaksanakan oleh koordinator komisariat IMM UMMagelang. 

“Pada kesempatan ini kami mendatangkan pemateri yang masyhur yaitu Syaikh Ali Jaber”, ujar Triyo.

Dalam penyampaiannya, Syaikh Ali Jaber menyinggung generasi zaman ini yang sudah terlenakan oleh gadget. Sehingga kebanyakan anak muda zaman sekarang lebih menghabiskan waktunya untuk bermain gadget dibanding membaca Al-Quran. Syaikh Ali Jaber menambahkan  tiga tips mengkhatamkan Al-Quran yaitu: Satu, one day one jus. Dua, setelah sholat fardu membaca empat lembar. Tiga, jangan melihat banyaknya lembar yang belum terbaca.

Harapan kami dengan adanya tabligh akbar ini dapat memotivasi generasi muda dalam mengkhatamkan Al-Quran bisa melalui gadget karena mengingat penggunaan gadget saat ini seperti kebutuhan primer pada manusia.(mgl/fur)

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Milad IMM Ke-56 : Korkom IMM UMMagelang Adakan Tabligh Akbar Bersama Syekh Ali Jabir"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel