-->

Feat

Wujudkan Mimpi Muda-Mudi : Lazismu Launching Program Maharmu

Foto : Pentasyarufan program Maharmu oleh Lazismu Kota Magelang

SURYAWARTA.COM-Magelang Salah satu mimpi bagi seorang muda-mudi yang sudah siap dalam berumah tangga adalah menikah. Namun, kebanyakan mereka masih merasa ragu dengan segala tantangannya. Ada yang belum siap menikah karena belum menemukan pasangan terbaik, ada juga mereka yang belum menikah namun keinginan itu untuk mensegerakan cukup tinggi. Bisa jadi soal urusan biaya. Demikian kata Alia Endah selaku eksekutif Lembaga Amil Zakat Infaq Sodaqoh Muhammadiyah (Lazismu) Kota Magelang kepada wartawan setelah mendampingi acara pentasyarufan Program Maharmu beberapa waktu lalu.

Dijelaskan, bahwa Lazismu baru saja mentasyarufkan program Maharmu kepada sepasang muda-mudi yang melangsungkan pernikahan secara resmi. Program ini merupakan inovasi program Lazismu yang mensupport niat baik para sepasang muda-mudi yang akan menghalalkan pernikahannya, namun terkendala biaya.

"Program ini umum untuk siapapun. Namun, diharapkan para kader Muda Muhammadiyah yang memang butuh support program ini, mereka dapat memanfaatkan", ujarnya.

Ditambahkan, bahwa Maharmu merupakan bagian dari implementasi program dari pilar dakwah. 

Andi Triyanto selaku Ketua Lazismu Kota Magelang saat ditanya memilih program Maharmu sebagai bagian dari program Lazismu mengatakan bahwa selama ini banyak muda-mudi yang berani pacaran, tapi takut menikah. Maka, solusi ini bisa menjembatani untuk para muda-mudi bisa menghalalkan pujaan hatinya.

"Semoga program ini bermanfaat. Mari para pemuda yang siap nikah dan takut untuk tidak mampu biayanya, kita siap salurkan program Maharmu", ucapnya.

Dirinya juga mengatakan, nantinya akan mendapat biaya administrasi nikah di KUA, biaya mahar dan juga sunnah mengabarkan pernikahan dengan tasyakuran meski hanya dengan seekor kambing.

Penerimaan manfaat program Maharmu pertama kali ini diterima oleh Khalid dan Yuni. Dia sepasang muda-mudi yang sama-sama kader di Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Magelang.

"Terimakasih Lazismu Kota Magelang yang telah mendampingi kami dalam menyempurnakan separuh dari agama yaitu menikah pada tanggal 25 Juli 2021. Semoga ini menjadi inspirasi para muda-mudi dan kader Muhammadiyah. Yakin saja, menikah selalu ada jalan", kata Khalid saat ditemui oleh wartawan beberapa waktu lalu.

Kontributor : Fury Fariansyah

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Wujudkan Mimpi Muda-Mudi : Lazismu Launching Program Maharmu"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel